Wednesday, September 16, 2015

Apakah Itu Jalur Nada?, Cara Bermain Piano Atau Keyboard Untuk Pemula

Dengan mengerti jalur nada, permainan piano kita akan terhindar dari nada fals. bagaimanakah cara mempelajari jalur nada dengan mudah?
Lama ga jumpa ya wan kawan, akhirnya sedikit demi sedikit website ini mulai dirapihkan kembali.

langsung aja deh.. di postingan sebelumnya yaitu Apakah Itu Transpose Nada? saya janji ingin menjelaskan tentang " JALUR NADA " yups betul! jika kita sudah mengerti tentang transpose nada, otomatis kita juga harus mengerti tentang jalur nada. materi dari saya bakal terus berlanjut dan bertahap ya, jd jangan lupa selalu pantengin website ini.

kalau begitu,
apakah itu jalur nada? apakah fungsinya? bagaimanakah caranya?

Saya agak sedikit bingung jika ingin menjelaskan jalur nada secara langsung,
mungkin agar lebih mudah dimengerti saya buat ini menjadi contoh pertanyaan saja ya;

Pertanyaannya seperti ini
" Mas Adit,, kalau tadinya Do = C terus saya transpose Do = D itu not do, re, mi, fa, sol, la, si, do nya bagaimana? apakah tetap dituts biasanya? "

Dengan tampannya saya akan menjawab









yups! tentu tidak.. jika kita mentranspose suatu nada, otomatis jalurnyapun ikut bergeser. 

" loh ko gitu? bagaimana jika tidak digeser mas adit? "

pastinya nanti harmoni yang dihasilkan oleh tangan kanan dan kiri akan terdengar FALS atau tidak nyambung.

*oke, jadi sekarang kita tahu apa fungsinya jika kita mengetahui jalur nada:
1. Kita akan terhindar dari nada fals ketika memainkan not dimanapun chordnya (sudah hafal jalur)
2. Kita bisa lebih mudah berimprovisasi dalam suatu lagu karena sudah tahu jalurnya
jadi tidak ada lagi pertanyaan " kalo tangan kiri pencet chord, terus tangan kanan ngapain? ".
3. Dari jalur nada tersebut kita bisa dengan mudah menemukan nada vokalnya dari suatu lagu

Jadi bisa kita tarik kesimpulan bahwa,
Jalur Nada adalah susunan not dari nada-nada pokok suatu sistem nada. jalur nada ini harus kita fahami sebagai basic pembelajaran bagi pemula

Lalu, bagaimana cara mencarinya?

Cara menentukan JALUR NADA

Di artikel sebelumnya tentang Transpose Nada, kita telah belajar tentang jarak nada kan?

lihat gambar dibawah





















Disitu kita telah mengetahui kalau jarak nada rumusnya:

Do - Re - Mi - Fa - Sol - La - Si - Do
      1  -   1  - 1/2  - 1  -   1   -  1 - 1/2

Rumus ini dipakai selain untuk mentranspose chord, nyatanya dipakai juga untuk menemukan susunan not di setiap chrord

agar lebih mudah, langsung saja ke contoh digambar bawah ini:

C = Do
jalur nadanya normal, not Do/ 1 dimulai di tuts C






D = Do
jalur nadanya bergeser 1 nada dari C, not Do/1 dimulai di  tuts D.
lalu pakai rumus Jarak Nada ( 1  -   1  - 1/2  - 1  -   1   -  1 - 1/2 )


E = Do


F = Do


G = Do


A = Do


B = Do



Singkatnya seperti itu...
Jadi intinya kemanapun kalian ingin mentranspose nada, asalkan kalian ingat Jarak Nada kalian akan dengan mudah menemukan not selanjutnya bahkan bisa hafal Jalur Nadanya.

Oke mungkin sekian dulu artikel ini, semoga membantu untuk kalian semua yang ingin belajar piano/ keyboard. Jika ada kritik atau saran atau bahkan ada yang ingin ditanyakan, silahkan tulis komentar dibawah ini, atau bisa langsung kirim pesannya Disini.

Jika 2 Materi sebelumnya dan materi ke 3 ini sudah kalian fahami,
1. Not dan Chord
2. Transpose Nada

selanjutnya kita bisa mulai praktek dengan Video tutorial cara bermain piano dan keyboard
Selalu ikutin terus ya website ini dan thanks buat yang udah mampir ^  ^

jangan lupa,
subscribe Channel youtube AJ Production agar forum Tanya Jawabnya bisa mulai dijalankan ketika jumlah subscriber mencapai 1.000

    Choose :
  • OR
  • To comment
24 comments:
Write komentar
  1. Kenapa gk dilanjutin lg materinya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. pasti dilanjut ko, ditunggu aja ya.. kalau sekarang2 masih belum sempet posting karena masih ngerjain kerjaan yang lain ^ ^
      oia makasih sudah mampir...

      Delete
  2. Min,ane dah bisa cara cari chord nya tapi kalo buat lagu sendiri dengan mencari not sendiri blom bisa.Gimana ya caranya

    ReplyDelete
    Replies
    1. maksudnya mas irfan nyiptain lagu tp belum dapat notnya?

      untuk mencarinya mungkin harus sedikit pake feeling,,,
      misalnya chordnya di C notnya tidak jauh dari 1-3-5
      lalu chord berikutnya di D berarti not selanjutnya tidak jauh dari 2-4-6 .. kira2 seperti itu....

      Delete
  3. Mas bener2 bermanfaat banget postingannya, saya yg pemula ngerti. Gak perlu beli buku di gramed. Kalo bisa posting bberapa lagu dengan chord dan rythem nya. Biar pembaca sambil2 belajar

    ReplyDelete
  4. Mas tlng beri contoh penerapannya ke sebuah lagu sederhana gtu donk...

    ReplyDelete
  5. makasih banyak postingannya mas sangat bermanfaat, tpi saya masih bingung mas ketika kita menekan salah satu chord misalnya D , nah yang harus di tekan dalam oktaf tangan kanan mana saja yg fals dan tidak fals , kn gk mungkin semuanya di tekan dalam ktka kita mneka kunci D , dalam satu oktaf yg harus d tekan mna saja biar gk fals gtu :) mkasih yah mas :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. itu jawabannya di postingan atas :) silahkan dilihat jalur nadanya yang mana saja..

      Delete
  6. kalau untuk nentuin melodinya gimana mas? saya kadang suka bingungfungsi tangan kanan itu apa

    ReplyDelete
    Replies
    1. bolehnih untuk dijadikan artikel selanjutnya... nanti akan saya jawab

      Delete
  7. yaa... pasti klo orang lagi muter2 pengen belajar chord atau tuts piano pasti nemu ini..
    hahaha...lucunya..q udah ada beberapa single music.. tapi bener2 g ngerti tentang chord atau tuts piano..q membuat beberapa single menggunakan softwere.. di situ q bisa buat daw atau apapun itu lengkap yg berhubungan dengan instrument.. atau download sample packs..tinggal bikin..tapi q rasa2 kurang ada nyawanya.. setiap q denger music yg q suka..q perhatikan.. memang melody membuat perbedaan.. n softwere nya ..dan vst plugin yg ada di dalamnya mengunakan piano roll..jadi mau ga mau .. q belajar n nemu ini.. sayang sekali kayaknya udah lama g d terusin..padahal dengan bahasa sederhana ..n membahas paling dasar.. mudah d pamahi..great job.. lanjutin blognya bro..sayang banget...

    ReplyDelete
    Replies
    1. pasti saya lanjut ko,, sekarang ini waktunya memang sibuk.. terimakasih sudah mampir ya...

      Delete
  8. Penjelasannya ok banget. ! Makasihh

    ReplyDelete
  9. Penjelasannya mantap. Saya jadi paham .makasihh

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama2 semoga membantu,, terimakasih sudah mampir

      Delete
  10. Bagaimana mengetahui kunci selanjut nya pada suatu lagu

    ReplyDelete
    Replies
    1. "ngulik" ini tergantung feeling kita masing2.. harus dibiasakan.. jadi ketika tau nada naik atau turuh.. bisa langsung menebak perpindahannya kemana

      Delete
  11. Bg chord intro mau masuk lagu(nada gantung) seperti apa chordnya terus sama chord Reff

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah bolehnih saya jelaskan nanti di artikel selanjutnya yaa

      Delete
  12. Mantap Gan sngt mdah untk di pahami..
    #MksihGan

    ReplyDelete
  13. Sya mau nanya ttg nada & chord: Pertama, bagaimanakah cara yg paling mudah u menentukan chord pada satu nada (not), misal: 1 3 5 5 1 3 2 1 7 1. bila dilihat nada/notnya: 1 2 3 5 dan 7 saja. Kedua, ada berapa kemungkinan chord pada satu nada/not. Misal: 1 (do) itu dapat memakai chord apa saja. Anggap saja nada dasarnya C=1 (C=Do). Thx

    ReplyDelete